5 Desain Rumah Minimalis 6x12 Tampak Depan Paling Menginspirasi, Bisa Ditiru dengan Mudah

- 31 Agustus 2023, 23:35 WIB
Ilustrasi - Desain Rumah Minimalis 6x12
Ilustrasi - Desain Rumah Minimalis 6x12 /homeshabby.com

 

KABAR MESUJI – Desain rumah minimalis 6x12 tampak depan wajib disimak bagi Anda pejuang rumah impian. 

Berdasarkan sumber yang dapat dipercaya, rumah ukuran 6x12 merupakan salah satu bentuk rumah ideal.

Desain rumah minimalis 6x12 tampak depan memang tepat jika dibangun untuk keluarga yang memiliki anggota keluarga cukup banyak.

Hal ini dikarenakan, rumah 6x12 merupakan rumah yang besar, sehingga cukup untuk menampung anggota keluarga 5 sampai 6 orang.

Desain rumah minimalis 6x12 tampak depan juga harus ditunjang dengan tampilan fasad rumah yang baik. Tujuannya yaitu agar selain nyaman digunakan, juga enak untuk dipandang.

Baca Juga: 5 Model Rumah Minimalis 2023 yang Lagi Ngetrend, Ada yang Model Studio 1 Lantai 1 Kamar

5 Desain Rumah 6x12 Tampak Depan

Di bawah ini adalah beberapa desain rumah dengan ukuran 6x12 tampak depan yang wajib diketahui. Mari disimak!

 

  • Rumah 6x12 1 Lantai

 

Rumah 1 lantai masih menjadi jenis rumah popular hingga saat ini. Selain bujet nya yang lebih murah, juga mudah untuk dipercantik.

Rumah minimalis 6x12 1 lantai cocok untuk pasangan muda. Rumah ini memiliki carport di halaman depan dan taman kecil.

Baca Juga: 5 Desain Rumah Minimalis 2 Lantai yang Bisa Dijadikan Inspirasi, Type 36 Dijamin Tidak Boros Budget

Kanopi juga dipakai untuk melindungi kendaraan yang sedang di parkir. Pada bagian depan sengaja dipasang fasad dengan tampilan sederhana.

Pemilihan cat rumah juga sengaja dipilih warna-warna netral, yaitu abu-abu, putih, dan coklat.

Agar lebih cantik jika dilihat dari depan, bisa ditambahkan pagar rumah dengan tinggi 1 meter dengan bentuk seperti jeruji.

 

  • Rumah Minimalis 1 lantai

 

Desain rumah 6x12 kedua masih mengusung tema 1 lantai. Rumah ini sengaja dibiarkan tanpa pagar.

Baca Juga: Weton Kamis Wage Ini Diprediksi Bisa Kaya Raya di Usia Muda, Ini

Teras rumah sengaja dibangun lebih tinggi dibandingkan lantai di halaman depan. Teras kecil namun pas dengan porsinya.

Pada bagian depan pas di bawah jendela ruang tamu bisa dibangun taman kecil dengan tanaman hias yang mudah bertahan hidup.

Fasad di bagian depan dibuat sederhana dengan pilihan warna abu-abu dan putih.

Tambahan lampu hias menambah rumah ini semakin cantik jika dilihat dari depan.

 

  • Rumah 1 Lantai Modern

 

Desain rumah minimalis ketiga mengusung tema modern dan minimalis. Sentuhan fasad modern dapat memberikan kesan mahal dan elegan.

Padukan warna cat putih, hitam, atau abu-abu untuk mempercantik tampilan rumah. Atap sengaja didesain datar.

Baca Juga: Khodam Weton Kamis Wage, Masih Misteri 3 Sosok Penjaganya

 

  • Rumah Nuansa Tropis

 

Desain rumah 6x12 keempat mengusung tema tropis. Sehingga wajar jika dilihat dari depan tampak meneduhkan.

Fasad pada rumah dengan desain tropis memang lebih menonjolkan kesan modern, baik dari segi bentuknya hingga material alami yang dipakai.

Rumah nuansa Tropis memiliki ciri khas beratap tinggi, supaya sirkulasi udara dapat berjalan dengan baik. Jadi, rumah ini lebih terasa sejuk loh!

Karakter lain dari rumah dengan nuansa Tropis yaitu, ada banyak materi kayu yang dipakai pada bangunan rumah.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn 31 Agustus 2023, Benarkah Akan Mengalami Musibah Bahkan Bisa Bangkrut

 

  • Rumah Nuansa Kontemporer

 

Desain kontemporer sangat serasi untuk rumah ukuran 6x12. Ciri khas rumah ini yaitu lebih berani dalam segi bentuk dan material yang digunakan.

Rumah ini menggunakan bahan kaca, kayu, tembok, dan batu bata agar menciptakan kesan estetik dan unik pada fasadnya.

Desain rumah ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki kreatifitas tinggi dalam hal arsitektur. Hal ini akan menciptakan kesan berbeda di bagian eksterior rumah.

Sehingga, rumah ini akan tampak lebih unik dan estetik jika dilihat dari depan.

Baca Juga: 3 Weton Ini Akan Mudah Cari Jodoh, Karena Paling Mempesona

Itu tadi 5 desain rumah minimalis 6x12 tampak depan yang patut dicoba. Semoga tulisan bermanfaat!***

 

Editor: Ilhaamatul Chasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah