Daftar Motor Yamaha Terbaru 2023, All New NMAX 155cc Masih Mendominasi Pasar Otomotif Indonesia

1 Maret 2023, 14:42 WIB
Daftar Motor Yamaha 2023 /Yamaha Indonesia/

 

KABAR MESUJI – Anda sedang mencari informasi mengenai motor yamaha terbaru 2023? Selamat anda mendapatkan artikel yang tepat.

Yamaha sangat dikenal berbagai kalangan masyarakat Indonesia, sebagai pabrikan motor Jepang yang berkualitas dengan harga yang bersaing.

Motor Yamaha terbaru 2023 memang menjadi pilihan dari berbagai kalangan untuk melengkapi kebutuhan berkendara mereka. 

Motor pabrikan Yamaha memiliki sasaran konsumen masyarakat Indonesia mulai dari kalangan menengah.

Jenis motor yamaha terbaru 2023 yang beragam, mulai dari jenis bebek, matic, sport, trail, maxi matic, sampai jenis klasik menjadi daya tarik bagi konsumen. 

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Motor Listrik Polytron Fox R Yang Dikabarkan Mirip Honda PCX

Dilansir dari beberapa sumber, berikut adalah rekomendasi motor yamaha terbaru 2023 yang siap melengkapi kebutuhan berkendara kamu. 

Rekomendasi motor yamaha terbaru 2023 

Yamaha All New XSR 155

Motor sport dengan desain retro, dilengkapi dengan berbagai fitur modern seperti Speedometer Full LCD digital yang berbentuk bulat. 

Dengan mesin Fuel Injection 155CC dilengkapi teknologi VVA. Mesin yang mampu menghasilkan performa 14,2 KW di 10.000 rpm. 

Motor Yamaha  ini memiliki 4 pilihan warna terbaru yang dibanderol dengan harga Rp38 jutaan.

Baca Juga: Kabar Gembira! Ini Loh Daftar Harga Motor Honda Matic Terbaru, Siap Mengudara di Pasaran

Yamaha WR 155 R

Motor trail keluaran Yamaha ini memiliki banyak keunggulan, mulai dari desain, performa, dan dilengkapi dengan fitur-fitur terbaru.

Didukung fitur Wide Longer Suspension, Powerful Engine 155CC dengan Liquid Cooled memberikan kenyamanan saat berkendara. 

Motor trail ini dibanderol dengan harga Rp36 Jutaan.  

Yamaha All New NMAX 155

Motor maxi matic Yamaha terbaru 2023 ini menjadi salah satu motor yang diminati di pasar, dengan desain, performa dan fitur terbarunya menjadi daya tarik bagi konsumen.

Dengan mesin Petrol berkapasitas 155 CC dilengkapi Traction Control System (TCS), menjadikan berkendara lebih aman dan mengurangi risiko selip pada ban belakang. 

Baca Juga: Kenalan Yuk! 5 Motor Honda Terbaru 2023 yang Akan Hadir di Indonesia, Ada Motor Bebek Reinkarnasi Supra X

Maxi matic Yamaha ini dibanderol mula dari harga Rp31,6 juta sampai dengan Rp35,7 Juta.

Yamaha Grand Filano Hybrid Connected

Motor matic dengan desain klasik, Yamaha Grand Filano Hybrid dilengkapi dengan fitur modern yang fungsional. 

Menggunakan mesin Blue Core Hybrid, berkapasitas 125 CC, dengan Power Assist dan Stop-Start System yang menjadikan motor ini lebih hemat bahan bakar. 

Untuk harga Yamaha Grand Filano Hybrid mulai dari Rp27 juta sampai dengan Rp27,5 juta.***

Editor: Ilhaamatul Chasanah

Tags

Terkini

Terpopuler