Mobil Daihatsu Terios Ketahuan Curi 8 Kambing Setelah Alami Kecelakaan di Aceh

- 1 April 2023, 23:48 WIB
Ilustrasi Kecelakaan Mobil Daihatsu Terios
Ilustrasi Kecelakaan Mobil Daihatsu Terios /Pixabay/NettoFigueiredo/

KABAR MESUJI – Mobil Daihatsu Terios mengalami kecelakaan pada Jumat, 31 Maret 2023 di Kabupaten Pidie, Aceh.

Kecelakaan lalu lintas ini terjadi antara Daihatsu Terios dengan truk Fuso ini terjadi justru mengejutkan.

Pasalnya diduga bahwa mobil SUV Daihatsu Terios terciduk membawa 8 kambing hasil curian. Sehingga hal ini menjadi ramai.

Kronologi Kejadian

Dilansir dari pikiran-rakyat.com, Adapun kejadian bermula saat mobil Daihatsu Terios itu menghantam truk fuso pengangkut besi hingga terjungkal di jalan nasional lintas Sumatra di kawasan Kabupaten Pidie, Aceh. Kecelakaan terjadi pada Jumat, 31 Maret 2023.

“Kecelakaan itu terjadi pukul 15.40 WIB di Gampong Seupeng Kecamatan Peukan Baro,” kata Kasat Lantas Polres Pidie Iptu Mahruzar Hariadi di Pidie, Jumat, 31 Maret 2023.

Dia menjelaskan, mobil Terios warna hitam itu dikendarai oleh Reza Zulfahmi (23), warga Gampong Kumbang, Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara. Selain pengemudi, ada 3 penumpang atas nama Munirwan (38), Hendra (25), dan Fahri (33).

Ketiga penumpang merupakan warga Gampong Nibong dan Gampong Teupin Beulangan, Kecamatan Geudong, Kabupaten Aceh Utara.

“Mereka mengalami luka ringan dibeberapa bagian tubuh serta wajah, kini sedang ditangani tim medis di RS TCD,” ujar Mahruzar Hariadi.

Truk itu disopiri oleh Isna Saputra (22), warga Jalan Cut nyak Dhien Rima Jeuneu, Kecamatan Peukan Bada, Aceh besar. Kemudian kernet atas nama Irsan (37), warga Gampong Lampasi Engking, Kecamatan Darul Imarah, Kabupaten Aceh Besar.

Halaman:

Editor: Ilhaamatul Chasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x