Syekh Ali Jaber Pernah Mengatakan 2 Orang Yang Mendapat Posisi Sangat Dekat Dengan Rasulullah.

- 6 Agustus 2022, 14:35 WIB
Syekh Ali Jaber bagikan bacaan dizkir agar 70 penyakit sembuh dan 70 masalah teratasi
Syekh Ali Jaber bagikan bacaan dizkir agar 70 penyakit sembuh dan 70 masalah teratasi /Tangkap layar YouTube Saluran Dakwah

Kabar Mesuji –  Syekh Ali Jaber meskipun beliau sudah wafat pada Januari 2021 lalu, namun ceramahnya masih banyak di dengarkan oleh banyak kalangan.

Pada salah satu ceramah Almarhum Syekh Ali Jaber juga pernah mengungkap tentang dua orang yang paling dekat dengan Nabi Muhammad SAW pada hari kiamat.

Almarhum Syekh Ali Jaber juga pernah memberikan tausiyah dan keterangan bagaimana kehidupan setelah akhir dunia ini, dalam sebuah majelis ilmu.

Sudah seharusnya bagi umat muslim untuk percaya akan datangnya hari kiamat. Hari di mana semua manusia akan Kembali kepada sang pencipta Allah SWT. Untuk menantikan balasan amal kebaikan di masa hidupnya di dunia.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Mengatakan Dosa Zina Takkan Terhapus, Benarkah? Simak Penjelasannya

Dilansir dari unggahan video kanal YouTube Majelis Kaligangsa, pada 24 Januari 2021, Almarhum Syekh Ali Jaber menjelaskan bahwa ada orang-orang terpilih yang akan dekat dengan Allah dan Rasulullah di hari kiamat.

"Ada orang-orang yang terpilih, orang yang terdekat dengan Allah saat hari kiamat siapa? Ahlul Qur'an," jelas Almarhum Syekh Ali Jaber dalam video tersebut.

Ahlul Qur'an yang dimaksud adalah para hamba Allah yang semasa hidupnya senantiasa bersama dengan Al Qur'an. Mereka yang tidak hanya membaca dan menghafal Al Qur'an.

Namun, juga mempelajari, mengajarkan dan mengamalkan isi Al Quran dalam kehidupan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Devi Purwanti

Sumber: YouTube Majelis Kaligangsa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x