Tata Cara Hitungan Jawa Weton Jodoh Untuk Pernikahan Menurut Perhitungan Jawa

- 25 Maret 2023, 21:46 WIB
Ilustrasi Tata Cara Hitungan Weton Jawa
Ilustrasi Tata Cara Hitungan Weton Jawa /Ikobengkulu.com/

Baca Juga: Kehidupan Weton Kamis Pon Berdasarkan Buku Primbon Jawa, Membawa Keberuntungan Bagi Keluarganya

Padu atau Pertengkaran (Hasil Hitungan: 6, 14, 22, dan 30)

Kehidupan rumah tangga pada hasil perhitungan padu ini akan sering terjadi pertengkaran atau cekcok. Ada kemungkinan pasangan dengan hasil padu ini dapat berpisah, namun hal tersebut tergantung pada pasangan pengantin dalam menghadapinya. Karena pemicu dari pertengkaran ini biasanya hanyalah suatu masalah sepele.

Masyarakat Jawa percaya jika pasangan yang mendapat hitungan weton ini akan selalu cekcok. Pasangan yang mendapat weton padu ini dinilai tidak cocok.

Hal tersebut dapat dihindari dengan melakukan ruwatan atau memilih hari pernikahan khusus dan tertentu.

Cara tersebut dipercayai dapat meminimalkan kesialan yang dapat terjadi di kemudian hari akibat ketidakcocokan weton pasangan.

Sujanan atau Perselingkuhan (Hasil Hitungan: 7, 15, 23, dan 31)

Sujanan memiliki makna yang mirip dengan padu. Dalam kehidupan rumah tangga sujanan ini, pasangan pengantin akan mengalami masalah dengan perselingkuhan maupun pertengkaran.

Hal tersebut dapat disebabkan dari pihak laki-laki yang berselingkuh maupun dari pihak perempuan yang memicu perselingkuhan dalam keluarga yang dibinanya tersebut.

Weton ini sangat dihindari oleh pasangan yang mendapat perhitungan jodoh sujanan dan banyak masyarakat Jawa yang memilih untuk tidak melanjutkan pernikahan akibat weton yang didapat memiliki makna yang tidak bagus. Masyarakat Jawa percaya bahwa weton sujanan ini dapat mengandaskan rumah tangga yang dibina.

Halaman:

Editor: Ilhaamatul Chasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x