Traveling Yuuk!! Penasaran di Mana Ada Hawaii Versi Sabang

- 13 Januari 2023, 06:00 WIB
Hawai Versi Sabang
Hawai Versi Sabang /Youtube

Sebab memang berbagai pesona keindahan alam dapat kita saksikan di mana-mana, di pelosok republik ini termasuk di Kota Sabang Provinsi Aceh.

Termasuk juga pulau-pulau kecil yang dijuluki Pulau Emas. Hal ini juga karena pulau ini banyak sekali menyimpan misteri wisata alam wisata bahari dengan aneka ragam terumbu karang dan juga 360 jenis biota laut yang tersebar di taman laut Gapang, Iboih dan Pulau Rubiah.

Baca Juga: Awali Umroh Bulan Agustus 2022 di Awal Musim 1444 H

Banyak yang bilang panorama di Sabang ini bahkan mengalahkan Bali atau tidak kalah dari pantai-pantai di Hawaii semacam Waikiki. Memasuki kota ini, awalnya kita akan berjumpa dengan Danau Aneuk Laot.

Danau ini jika dilihat dari puncak jalan Balohan sejauh mata memandang akan terlihat hutan yang masih alami di sekeliling danau yang tenang dan juga sangat menyenangkan.

Danau ini adalah satu-satunya sumber air bersih di kota Sabang. Bahkan pada jaman Belanda, ini digunakan untuk mengisi air bersih bagi kapal-kapal besar yang singgah di Teluk Sabang.

Sepanjang perjalanan menuju pusat kota Sabang terdapat kawasan hutan-hutan lindung dan juga jalan yang berliku-liku serta tanjakan yang memberi keasyikan tersendiri bagi pengunjung.

Baca Juga: Awali Umroh Bulan Agustus 2022 di Awal Musim 1444 H

Para wisatawan juga bisa berhenti dan menikmati pantai-pantai yang kita lewati. Mulai dari Pantai Anoi Itam, Pantai Sumur Tiga hingga Pantai Kasih.

Di samping itu juga, masih banyak sekali, salah satunya adalah Pantai Tapak Gajah dan Pantai Pasir Putih.

Halaman:

Editor: Ilhaamatul Chasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah