Hyundai IONIQ 6: Mobil Listrik Super Nyentrik Siap Meluncur Akhir Februari di Australia, Indonesia Sabar Dulu

16 Februari 2023, 20:00 WIB
Hyundai Ioniq 6 /Hotlytia M.B. Siregar/

 

KABAR MESUJI – Mobil listrik Hyundai IONIQ 6 santer dikabarkan akan mulai dipasarkan di Australia akhir Februari 2023.

Menurut berbagai sumber yang beredar, mobil listrik terbaru dari Hyundai ini memiliki 3 varian loh. Harga yang ditawarkan juga cukup nyentrik. Mulai dari Rp. 779 juta.

Tiga varian Hyundai IONIQ 6 yaitu tipe Dynamiq yang dijual dengan harga Rp. 799 juta. Tipe Techniq dijual dengan harga Rp. 879 juta. 

Sedangkan tipe tertinggi dari mobil listrik dari Hyundai ini dijual dengan harga super nyentrik yaitu Rp. 926 juta.

Baca Juga: Eksklusif! Tampilan Warna Terbaru Yamaha YZF-R25

Varian Hyundai IONIQ 6 dibekali dengan baterai 77,4 kWh. Berikut ini bocoran spesifikasi mobil listrik Hyundai terbaru:

Tipe Dynamiq

Tipe Dynamiq memang menjadi tipe terendah untuk kelas Hyundai IONIQ terbaru ini. 

Mobil ini dibekali dengan tenaga motor listrik tunggal kekuatan torsi 168 kW atau 225 hp, dan 350 Nm atau 258 lb-ft. Jangkauan mobil ini 614 km.

Baca Juga: Spesifikasi Toyota Rush 2023, Irit BBM, Gahar dan Sporty

Tipe Techniq dan Epiq

Pada dua tipe ini dibekali dengan sepasang motor listrik dengan roda penggerak HTRAC untuk semua roda.

Roda penggerak ini terdiri dari mesin depan 74 kW atau 99 hp dan 255 Nm atau 188 lb-ft pada motor belakang untuk tipe Techniq.

Sedangkan pada tipe Epic terdiri dari mesin depan 165 kW atau 221 hp dan 350 Nm atau 258 lb-ft pada motor belakang.

Meskipun demikian, jangkauan mobil 2 varian ini yaitu 519 km. 

Baca Juga: Mantab! Tipe Honda BeAt Terbaru 2023 Lebih Keren, Simak Spesifikasi dan Harga OTR Jakarta

Fitur yang Ditawarkan

Fitur-fitur yang ditawarkan oleh Hyundai terbaru 2023 ini cukup mengesankan. Fitur canggih pertama yaitu paket keselamatan Hyundai SmartSense.

Layanan mobile yang terhubung Bluelink juga menjadi fitur terbaik yang ditawarkan. Selain itu, mobil ini juga menggunakan fitur perangkat lunak over-the-air yang telah diperbaharui.

Pintu belakang sudah menggunakan fitur daya pintar, kursi jok sudah berlapis kulit, pedal panduan, kursi depan sudah dilengkapi dengan teknologi penghangat.

Baca Juga: Mobil Kia Sorento 2023 Bawa Spek Unggul, Cek Keunggulan Fitur Lainnya

Cluster pengukur  pada Hyundai IONIQ terbaru sudah berteknologi digital 12,3 inci dan layar infotainment berukuran sama.

Demikian bocoran Hyundai IONIQ 6 yang baru diluncurkan di Australia. Semoga membantu?***

 

Editor: Ilhaamatul Chasanah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler