Liburan Hemat di Singapura: Tempat Wisata Gratis yang Wajib Dikunjungi

- 15 Juni 2024, 08:49 WIB
Marina Bay Sands Singapura
Marina Bay Sands Singapura /Unsplash/Hu Chen

KABARMESUJI.COM - Singapura sering kali dianggap sebagai destinasi wisata yang mahal, terutama bagi para wisatawan dengan anggaran terbatas. Namun, di balik kemegahan kota ini, terdapat banyak tempat wisata yang bisa dinikmati tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Dari pemandangan kota yang memukau di Marina Barrage, keajaiban alam buatan di Bandara Jewel Changi, hingga arsitektur megah Marina Bay Sands, Singapura penuh dengan kejutan yang dapat dinikmati secara gratis.

Berikut ini adalah daftar tempat wisata gratis di Singapura yang cocok bagi Anda yang memiliki budget terbatas:

1. Marina Bay Sands

Marina Bay Sands terkenal sebagai pusat perbelanjaan ikonik di Singapura. Namun, ada juga Spectra, sebuah pertunjukan cahaya dan air yang diadakan di depan Event Plaza Marina Bay Sands. Anda bisa duduk dan menikmati pertunjukan ini sambil membawa makanan ringan atau minuman. Pertunjukan ini berlangsung setiap hari Minggu dan Kamis pukul 20.00 dan 21.00 serta Jumat dan Sabtu pukul 20.00, 21.00, dan 22.00 selama 15 menit, diiringi lagu tema orkestra yang indah.

Baca Juga: Unik! Wisata Pantai Mesra Yogyakarta Punya Spot Rerumputan Hijau yang Cantik

2. Fort Canning Park

Fort Canning Park adalah ruang hijau luas di jantung kota Singapura. Salah satu daya tarik utamanya adalah Terowongan Pepohonan yang terkenal. Terowongan alami yang dibentuk oleh deretan pepohonan lebat ini sangat indah. Wisatawan sering kali harus antri lebih dari satu jam untuk mengambil foto di sini, namun jika Anda datang pagi-pagi, Anda bisa menghindari antrean. Fort Canning Park terletak di River Valley Rd, Singapura 179037 dan buka 24 jam sehari.

3. Jewel Changi Airport

Bandara Changi bukan hanya sebuah bandara, tetapi juga menjadi destinasi wisata tersendiri. Salah satu atraksi utamanya adalah Jewel, air terjun indoor terbesar dan tertinggi di dunia. Kadang-kadang ada pertunjukan cahaya seperti Disney Jewel Rain Vortex di malam hari. Anda bisa menikmati keindahan air terjun ini tanpa biaya. Jewel terletak di Bandara Internasional Changi Singapura.

4. Merlion Park

Merlion Park terkenal dengan patung singa ikonik yang menjadi simbol Singapura. Patung ini menjadi spot favorit bagi wisatawan untuk berfoto. Dari sini, Anda juga dapat menikmati pemandangan Marina Bay Sands, Esplanade, dan Singapore Flyer.

Baca Juga: Wisata Kuliner Fay Garden Magelang, Tempat Terbaik untuk Akhir Pekan!

Halaman:

Editor: Subrata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah